Ciptakan Kamtibmas Aman Kondusif, Personil Polsek Makassar Gencar Laksanakan Patroli

Makassar. Dalam rangka menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif, personil Polsek Makassar Polrestabes Makassar gencar laksanakan patroli rutin. Selasa dini hari (05/04/2024)

Kegiatan patroli rutin menyasar wilayah-wilayah yang memiliki potensi kerawanan terjadinya gangguan kamtibmas. Kegiatan patroli bertujuan untuk meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah kecamatan Makassar, kota Makassar.

Kapolsek Makassar Kompol Andi Aris Abu Bakar, SH, MH melalui Kanit Shabara Iptu Nasri mengatakan bahwa mencegah terjadinya gangguan kamtibmas adalah hal yang mendasar dalam upaya menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif

.

“Kegiatan patroli bertujuan untuk meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas sehingga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dapat kita hadirkan untuk masyarakat”.

Lebih lanjut Iptu Nasri mengatakan bahwa kegiatan patroli malam hari yang digelarnya anggotanya menyasar pemukiman warga serta jalan-jalan protokol yang kerap dijadikan tempat balap liar oleh para remaja. Terang Iptu Nasri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *