Jumat Curhat, Bhabinkamtibmas Manggala Mengajak Masyarakat Jaga Kamtibmas serta Jagai Anak’Ta.

Makassar_Kepolisian Sektor Manggala Polrestabes Makassar melalui personil Bhabinkamtibmas Aipda Jufri melaksanakan giat Jumat Curhat tatap muka dan tampung aspirasi dan masukan warga binaan di Jln. Toddopuli X Kel. Borong Kec. Manggala, Jumat (13/9/24)

Berharap kepada para orang tua agar selalu aktif melakukan kontrol keberadaan anak anak remaja mereka utamanya diwaktu malam hari, kurangnya pengawasan orang tua dan keluarga dapat berakibat fatal bagi diri sendiri maupun orang lain akibat akibat nongkrong hingga larut malam sehingga berpotensi terlibat dalam pergaulan bebas seperti ikut aksi tawuran kelompok maupun aksi balap liar

Mari bersama sama mewujudkan Kamtibmas yang aman dengan selalu menjaga lingkungannya dan selalu memberikan informasi bilamana ada kejadian atau potensi yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas.

“Kami mengajak kepedulian masyarakat untuk turut serta ciptakan situasi Kamtibmas dimulai dari lingkungan masing-masing’, Tutup Jufri Binmas Kel. Borong

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *