Bhabinkamtibmas Kelurahan Bakung Pantau Wilayah Sekaligus Sambangi Warga Binaan

Makassar, Kegiatan pemantauan wilayah yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas Bakung merupan bentuk perhatian terhadap keamanan di wilayah binaan, Kamis 29/5/2025.
Disaat melakukan pemantauan wilayah bhabinkamtibmas Bakung juga menyempatkan waktunya untuk sambangi warga binaan dan memberikan himbauan pesan-pesan kamtibmas.
Serta mengajak kepada warga binaan untuk senantiasa bersama-sama menjaga wilayah kelurahan Bakung agar tetap tercipta situasi aman dan kondusif sehingga aktivitas masyarakat pada malam hari bisa tetap berjalan.
Ditambahkan oleh bhabinkamtibmas Bakung Bripka Nurjaya menuturkan “bahwa tanpa Kerja sama dan peran aktif warga dalam menjaga wilayah, situasi Kamtibmas wilayah kelurahan Bakung tidak bisa berjalan dengan aman dan kondusif”.
Kami berharap agar situasi Kamtibmas wilayah kelurahan Bakung tetap di pertahankan sehingga warga merasakan ketenangan dan kedamaian.