Sambang Ibu-ibu Berdaster, Ini Pesan Kamtibmas Bhabinkamtibmas Bira

Makassar, Bhabinkamtibmas Bira Polsek Tamalanrea Polrestabes Makassar Aiptu Abd Haris melaksanakan kegiatan sambang secara door to door serta berdialogis kepada ibu-ibu warga Mula baru Kelurahan Bira Tamalanrea serta berikan himbauan kamtibmas, Selasa (22/07/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aiptu Abd Haris memberikan bimbingan dan penyuluhan kepada ibu rumah tangga tentang pentingnya mengawasi perkembangan buah hatinya agar terhindar dari pengaruh yang negatif serta kenakalan remaja.
“Kamak menghimbau untuk memperhatikan perkembangan putra dan putrinya terutama dalam pergaulannya agar anak tidak terjerumus ke dalam pergaulan bebas dan kenakalan remaja serta bisa menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas,” ucap Pak Bhabin.
Jelang memasuki sekolah dan msngantar anak-anaknya agar selalu waspada, apabila mau bepergian jangan lupa cek dulu keadaan rumah, pastikan kalau semua sudah dalam keadaan aman demi menghindari hal-hal yang tidak di inginkan,” ucapnya.
Dipihak lain, Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Yusuf, S.Sos,MM Mengatakan bahwa Demi menjaga kondusifitas Kamtibmas sekaligus meningkatkan sinergitas kemitraan diantara aparat keamanan dan seluruh komponen yang ada ditengah-tengah masyarakat,
Melakui kegiatan sambang dan dialog bersama warga masyarakat di harapkan akan terjalin hubungan yang harmonis sehingga warga maupun pemerintah kelurahan setempat tidak akan sungkan untuk memberikan berbagai informasi terutama yang menyangkut kamtibmas didaerah hukum Polsek Tamalanreea, Tutup Kapolsek Tamalanrea