Apel Pimpinan, Kapolrestabes Makassar Berikan Penekanan Khusus Terkait Situasi Kamtibmas di Kota Makassar

Makassar- Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana, SH,SIK,M.Si memimpin kegiatan apel pagi yang dilaksanakan di lapangan Apel Polrestabes Makassar, Senin (28/07/2025).

Dalam apel tersebut Kapolrestasbes Makassar menyampaikan sehubungan dengan perkembangan situasi  kamtibmas di Kota Makassar.

Pertama-tama saya berterima kasih kepada rekan rekan semua situasi diwilayah kota Makassar dalam keadaan aman berkat kinerja rekan rekan selama seminggu terakhir.

Namun demikian ada beberapa hal yang mengusik kita tentang kejadian  akhir akhir ini yang menjadi perbincangan di seluruh wilayah Sulawesi selatan, “terutama tentang kegiatan mahasiswa yang mesweping mahasiswa lainnya sampai masuk di area kampus”, Ujar Kapolrestabes Makassar.

 untuk itu kita semua melakukan upaya upaya pencegahan segera mengamanakan situasi dengan tidak menshare berita berita yang sifatnya tidak bertanggung jawab.

Saat ada kejadian  sweping mahasiswa itu lalu di posting di medsos oleh sekelompok orang dengan motor motor yang masuk kedalam kampus digabungkan dengan kejadian pengroyokan dimana korban mengalami luka bacokan di kepala. Seolah olah sweping itu menimbulkan korban penganiayaan padahal bukan dari akibat sweping itu.

Sehingga menimbulkan keributan dan keributan itu bukan hanya di Kota Makassar tapi sampai ke Kota kota lain di Sulawesi Selatan. Kondisi saat ini mahasiswa dari luwu, baik dari luwu utara, luwu raya juga dari palopo takut masuk ke dalam kampus.

Jadi adik adik mahasiswa yang tidak mengetahui masalah takut datang ke kampus, takut mereka di sweping, malah ada isu isu lagi mau mesweping mobil atau motor yang plat DP kalau kita coba dalami ternyata tidak benar, jadi ini semua ulah ulah sekelompok  orang yang ingin membuat resah orang orang di Kota Makassar.

Provokator provokator ini kalau mereka sampai menimbulkan korban di Kota Makassar kita harus tangkap, harus kita berikan tindakan tegas.

Rekan rekan mungkin tidak berperan langsung tidak melakukan penangkapan atau mencari informasi tapi paling tidak saya meminta rekan rekan untuk memberikan komentar komentar yang positif misalnya ada postingan postingan semacam itu dan tidak menshare ulang.

Bahwa kasus tersebut bukan Rasisme namun perorangan oleh sebab itu para Kapolsek dan seluruhnya agar menyampaikan bahwa berita yang dimaksud tidak benar”, terang  Kombes Pol Arya Perdana.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *