Buka Puasa Bersama di Masjid, Bhabikamtibmas Buakana Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Makassar – Dalam semangat kebersamaan dan penguatan sinergitas dengan masyarakat, Bhabikamtibmas Kelurahan Buakana Aiptu Jamaluddin menghadiri kegiatan buka puasa bersama jemaah Masjid Da’watul Khaer Jalan Rappocini Raya Makassar. Senin (17/3/2025)
Kegiatan ini, untuk meningkatkan kedekatan Bhabikamtibmas dengan masyarakat, sebagai wujud hadirnya Polri di tengah masyarakat tidak hanya dalam aspek keamanan, tetapi juga melalui kegiatan keagamaan.
Suasana penuh keakraban dan kebersamaan tampak mewarnai kegiatan tersebut, yang diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Aiptu Jamaluddin mengatakan, Tujuan buka bersama ini yaitu untuk membangun komunikasi dengan seluruh jamaah sekitar dan tokoh agama sehingga terjalin kebersamaan dan kekompakan serta mempererat tali silaturahim dan persaudaraan di bulan suci yang penuh berkah ini.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta memperkuat sikap toleransi dan kebersamaan” Tutur Aiptu Jamaluddin
Sebelum berbuka puasa dalam kesempatan tersebut Aiptu Jamaluddin, memberikan imbauan dan arahan-arahan kamtibmas terutama kepada para orang tua agar lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak mereka, terutama di malam hari dan setelah sholat subuh.
Ia pun mengajak masyarakat agar mendukung dan bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban agar tetap kondusif selama bulan Ramadhan” harapnya
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para jamaah, yang mengapresiasi kepedulian pihak kepolisian dalam membangun komunikasi yang baik dengan warga.