Polrestabes Makassar Salurkan Bansos untuk Korban Bencana Alam
Makassar – Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Dr. Mokhamad Ngajib, SIK, MH, bersama dengan perwakilan dari Real Cycling Culture (RCC) turut serta dalam acara pelepasan penyaluran bantuan sosial dari Polrestabes Makassar untuk korban bencana alam di Latimojong, Kabupaten Luwu, Provinsi Sulawesi Selatan. Acara berlangsung di Mapolrestabes Makassar, Rabu (08/05/2024).
Dalam sambutannya, Kapolrestabes Makassar berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan membantu memulihkan kondisi masyarakat yang terdampak bencana alam.
“Mudah-mudahan bermanfaat dan juga berharap musibah segera bisa diselesaikan dan bisa kembali lagi seperti semula sehat dan selamat untuk semuanya,” ucap Kapolrestabes.
Selain bantuan materiil, juga menjadi dukungan moral bagi masyarakat yang tengah mengalami cobaan. Dengan adanya bantuan dan perhatian dari berbagai pihak, diharapkan dapat memberikan semangat dan harapan baru bagi mereka untuk bangkit dan memulai kembali kehidupan mereka.